
Ilustrasi perempuan memegang dompet. (c) havucvp@gmail.com/Depositphotos.com
Kapanlagi.com – Notifikasi gaji masuk di tanggal 25 memang selalu jadi momen yang paling ditunggu setiap bulan. Tapi, siapa nih yang relate dengan fenomena saldo melimpah di pagi hari, tapi sorenya cuma tinggal hikmahnya aja?
Gajian memang jadi bisa momen paling menyenangkan. Tapi kalau sampai lupa diri dan belanja sana-sini tanpa pengaturan yang jelas, bisa-bisa saldo hanya bertahan beberapa hari saja sementara gajian berikutnya masih lama. Biar bisa tetap tenang hingga akhir bulan tiba, ini lho strategi atur pengeluaran yang wajib mulai diterapkan!
Advertisement
1. Bayar Tagihan Wajib Jadi yang Utama
Ilustrasi perempuan mengatur keuangan. (c) nnudoo/Depositphotos.com
Begitu gaji masuk, jangan tunda-tunda untuk langsung menyelesaikan semua tagihan utama seperti listrik, air, internet, cicilan, uang kos, dan pengeluaran rutin lainnya. Bayar di awal bukan hanya bikin kamu tenang, tapi juga mencegah kamu kehabisan uang sebelum sempat bayar kewajiban.
Selain itu, membayar tagihan lebih dulu bisa bantu kamu menghindari biaya keterlambatan atau denda yang bikin pengeluaran makin bengkak. Dengan melunasi semua kewajiban di awal bulan, kamu bisa mengatur sisa uang untuk kebutuhan lain tanpa rasa was-was.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
2. Nabung di Awal, Bukan Nunggu Sisa
Ilustrasi perempuan memegang celengan. (c) Halfbottle/Depositphotos.com
Tahu nggak sih salah satu alasan kenapa kamu gagal nabung adalah karena sering nunggu ‘sisa’ gaji terlebih dulu? Ini dia mindset yang harus mulai diubah. Cobalah untuk menyisihkan tabungan di awal, maka kamu akan bisa lebih konsisten dan disiplin dalam membangun keuangan jangka panjang.
Misalnya, langsung sisihkan 10-20% dari gaji begitu masuk, dan anggap itu uang yang nggak boleh disentuh. Tabungan ini bisa kamu gunakan untuk investasi masa depan, atau keperluan mendesak yang nggak terduga. Ingat, sedikit tapi rutin itu jauh lebih baik daripada banyak tapi cuma sekali.
Advertisement
3. Pahami Skala Prioritas, Bukan Sekadar Keinginan
Ilustrasi skala prioritas. (c) artursz/Depositphotos.com
Kalau kamu sering kalap saat belanja, coba deh buat daftar kebutuhan dan keinginan. Dengan begitu, kamu bisa fokus belanja yang benar-benar penting, bukan sekadar impulsif karena tergoda iklan lewat. Prioritasin kebutuhan pokok dulu, baru deh kasih ruang untuk self-reward kecil-kecilan.
Dengan memahami skala prioritas, kamu juga akan lebih terlatih mengontrol diri. Jadi meskipun sering melihat barang yang sepertinya menarik buat dibeli, kamu tahu kapan harus menahan diri dan kapan boleh manjain diri. Cara ini ampuh banget buat bikin keuangan tetap stabil tanpa merasa serba kekurangan.
4. Belanja Juga Perlu Ada Strateginya, Andalkan Promo!
Mau tetap belanja tapi nggak boros? Penting banget atur strategi dengan cerdas, salah satunya adalah cermat mengandalkan promo. Rajin-rajin update dengan promo terbaru demi memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan lebih hemat. Misalnya saja promo Traktiran Gajian yang bisa kamu dapatkan dari aplikasi DANA!
Mulai tanggal 25 April-1 Mei 2025, DANA menghadirkan promo Traktiran Gajian yang bisa dimanfaatkan buat memenuhi kebutuhan sehari-hari. SEMUANYA DISKON s/d 75%, lho! Ada beberapa kategori promo yang bisa kamu borong:
– DANA Deals: Voucher DANA Deals diskon s/d 75%.
– QRIS: Scan DANA QRIS dapet cashback Rp10Rb di Alfamart, Alfamidi, Superindo, Sour Sally dan Watsons.
– DANA Games: Top up di DANA Games diskon s/d 75%.
– E-Commerce: Belanja online di Alfagift, Lazada, Tokopedia, TikTok Shop diskon s/d 50%.
Tagihan: Bayar tagihan (air, internet, cicilan dan BPJS) diskon Rp5.000 di DANA.
– Google: Klaim Voucher Rp10Rb di Google Play Zone.
Bener kan, promo Traktiran Gajian dari DANA emang sayang banget kalau sampai dilewatkan! So, tunggu apa lagi? Buruan install atau update aplikasi DANA terbaru dan saatnya belanja dengan harga lebih hemat buat memenuhi kebutuhanmu!
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)